Masa pandemi Covid-19 yang sudah berlangsung selama dua tahun ini memberikan perhatian khusus bagi seluruh fasilitas kesahatan termasuk rumah sakit. Rumah Sakit berusaha keras menjaga optimalitas mutu pelayanan kesehatan yang diberikan ditengah tekanan kasus Covid-19 yang menuntut adaptasi alur pelayanan bahkan sampai melebihi daya tampung rumah sakit.

Ditengah kondisi tersebut, akreditasi rumah sakit yang merupakan hal penting bagi rumah sakit agar dapat berjalan sesuai dengan standar yang telah ditentukan sempat ditunda selama pandemi Covid-19. Pada awal tahun 2022, pelaksanaan akreditasi rumah sakit kembali digaungkan karena pentingnya pelaksanaan akreditasi sebagai perwujudan komitmen rumah sakit dalam menjaga kualitas mutu pelayanan terhadap pasien di rumah sakit.

Oleh karena itu, Rumah Sakit Tentara Bhakti Wira Tamtama kembali melaksanakan survei akreditasi rumah sakit menggunakan standar Kementerian Kesehatan RI oleh KARS yang berlangsung dari tanggal 26-29 Juli 2022. Kepala Rumah Sakit, Letkol Ckm dr. Moh. Andi Fatkhurokhman,Sp. THT-KL, MARS bersama seluruh prajurit dan PNS menyambut tim survei akreditasi KARS dengan penuh antusias. Turut hadir dalam memberikan dukungan dan meninjau langsung pelaksanaan akreditasi Rumah Sakit Tentara Bhakti Wira Tamtama, Kakesdam IV/Diponegoro Kolonel Ckm dr. Bima Wisnu Nugroho, Sp. THT, M.Kes,MARS dan Kapuskesad Mayjen TNI dr. Purwo Setyanto, Sp. B, MARS

Akreditasi dipimpin surveyor management Ibu Dr.dr.M.C. Inge Hartini M.Kes dan surveyor keperawatan Ibu Elyana Sri Sulistyowati, S.Kep, Ns, MARS. Survei akreditasi dilaksanakan selama 4 hari, didahului dengan Technical Meeting dan telusur dokumen secara daring selama 2 hari kemudian dilanjutkan dengan telusur unit pelayanan selama 2 hari secara luring (tatap muka). Survei akreditasi berjalan lancar dengan dukungan penuh semangat oleh seluruh Civitas Hospitalia Rumah Sakit Tentara Bhakti Wira Tamtama.

Leave a reply